Minggu, 28 November 2010

Apple Kebut Produksi iPad Jelang Akhir Tahun

Permintaan Apple iPad menjelang libur diperkirakan meningkat. Foxconn siap memproduksi masal model iPad dari pabriknya di Chengdu China. Kapasitas produksi setiap hari mencapai 10 ribu unit.

Saat ini iPad dibuat dari pabrik Foxconn Shenzhen. Memiliki kapasitas 2.5 juta unit perbulan.
Kapasitas maksimum tersebut baru bisa dicapai bila komponen untuk iPad seperti layar sentuh atau panel selalu tersedia.

Sampai kuartal 4 ditahun 2010 ini, pengiriman iPad akan mencapai 7 juta unit. Dan total pengiriman iPad untuk Apple tahun 2010 dapat mencapai 15 juta unit. Pabrik Foxconn memiliki 50 produk line dari pabrik di Chendu, dengan kapasitas pertahun mencapai 40 juta unit.

Rumor tentang iPad 2 sepertinya benar, dan akan dijual pada akhir kuartal 1 tahun 2011 nenti. Foxlink menjadi penyuplai terbesar komponen untuk iPad.

Laptop 2 Layar, Akankah jadi Tren Masa Depan?

Notebook dua layar akankah jadi tren baru? Mungkin saja karena setelah Toshiba pertama kali memperkenalkannya dengan merilis Libretto di ulang tahun ke-25 beberapa waktu lalu, kini Acer pun menyusul.

Dalam acara di New York, AS, Selasa lalu (23/11/2010), Acer memamerkan Iconia, laptop dua layar pertamanya.

Iconia menggunakan layar sentuh 14 inci di kedua sisinya. Bagian yang biasanya menjadi tempat keyboard, kini diisi layar sentuh. Layar yang digunakan kokoh karena dilapisi kaca tahan gores buatan Gorilla Glass. Meski tanpa papan ketik, perangkat tersebut dapat difungsikan menjadi laptop dengan menampilkan keyboard virtual, widget, dan menu lainnya di salah satu layar.

Pengguna dapat membagi-bagi tampilan menu desktop di kedua layar. Bisa juga menggunakan kedua layar untuk menjalankan aplikasi berbeda. Misalnya, sembari melihat video di layar atas dan mengecek e-mail, browsing, atau edit foto di layar bawah. Perangkat ini sudah dilengkapi teknologi untuk mendeteksi telapak tangan dan layar akan otomatis menampilkan keyboard virtual saat tangan diletakkan di atas layar.

Acer mengatakan, Iconia menggunakan sistem operasi Windows 7 buatan Microsoft. Prosesornya Intel Core i5 dan dilengkapi memori RAM 4 GB serta hardisk 750 GB. Iconia akan dirilis ke pasar mulai awal 2011. (kompas)

Nokia C7, Versi Murahnya Nokia N8

NOKIA C7 digadang-gadang sebagai versi terjangkau dari N8 karena bentuknya yang lebih kecil, beberapa fitur yang diusung pun lebih rendah, dan harganya pun lebih murah ketimbang N8.

Kesan pertama yang menjadi perhatian adalah layar sentuh. Berbeda dengan layar sentuh milik iPhone atau HTC, yang sama-sama tidak mudah tergores karena gesekan, setidaknya keduanya tidak membutuhkan lapisan pelindung layar seperti yang disematkan di C7. Pelindung layar yang lebih mudah tergores justru membuat layar sentuh Nokia C7 terkesan kotor.

Selain screen protector yang menodai kesempurnaan layar, seluruh desain yang diusung C7 cukup mengesankan produk elegan, yang layak ditenteng kemana-mana. Tidak cukup bagi anda untuk hanya sekedar melihat gambar, Nokia C7 lebih berasa 'nendang' jika sudah berada di tangan.

Bahkan beratnya masih tergolong ringan, hanya sekira 130 gram, dengan bentuk yang cukup panjang dan ramping berdimensi 117x56x10 milimeter. Apalagi tampilan depan (home screen) pada layar C7 dapat dikostumisasi hingga beberapa jenis. Artinya pengguna dimungkinkan untuk menciptakan hingga tiga kostumisasi home screen dengan berbagai widget maupun menu shortcut di masing-masing tampilan layar.

Di bagian bawah layar terdapat tombol on/off yang mengapit tombol menu. Port charger terdapat di sisi kiri ponsel sedangkan di seberangnya terdapat tombol shutter kamera, pengunci layar, dan pengatur volume suara. Seperti ponsel Nokia lainnya, tombol shutdown C7 terletak di posisi atas berdekatan dengan port USB dan lubang handsfree.

Ponsel yang mengusung teknologi GSM/UMTS atau 3,5G ini mengusung dua buah kamera. Kamera depan dengan resolusi VGA dapat digunakan untuk melakukan video call, sedangkan kamera belakang merupakan kamera utama dengan resolusi 8 megapiksel. Tidak seperti ponsel Nokia 3G sebelumnya yang menghadirkan option video call setelah anda mengetikkan nomor telepon tujuan, video call di C7 hanya bisa dilakukan dengan nomor yang telah dimasukkan di daftar kontak.

Kamera depan juga bisa digunakan untuk mengambil foto, hanya saja resolusi VGA-nya membuat hasil gambar kurang memuaskan meski ukuran memori untuk satu foto VGA hanya 31 Kb. Oleh karena itu sebaiknya gunakan kamera utama yang terletak di belakang. Selain dilengkapi dengan lensa berukuran F2.8/4.3, kamera ini juga dipersenjatai dengan dua buah lampu flash yang akan memastikan gambar terlihat cukup jelas, meski dalam keadaan gelap sekalipun. Resolusinya sekira 1832x3264 piksel dengan ukuran satu gambar memakan sekira 543 Kb memori.

Kamera belakang, yang diapit oleh dua speaker untuk suara keluar, juga mampu membuat video dengan kualitas mulai dari high definition berformat MP4, kualitas tampilan televisi maupun 3GP. Resolusi video dengan kualitas HD mencapai 1280x720 piksel dengan kapasitas bitrate sekira 12085 kbit/detik atau setera dengan 25 frame perdetik. Foto dan video ini bisa langsung diedit dalam C7 dengan menggunakan aplikasi yang telah terintegrasi di dalamnya. Pengguna bisa mengedit foto, baik me-rotate, resize, crop, membubuhkan clipart, efek, draw, bubble, frame, menghilangkan red eye, memberikan stempel, animasi, dan lainnya.

Sedangkan aplikasi edit video bisa dilakukan juga di C7 tanpa harus memindahkan video ke PC. Di sini pengguna bahkan bisa menciptakan video yang dirangkai dari foto-foto yang ada, atau gabungan foto dan video.

Untuk urusan video, C7 juga memberikan tambahan akses langsung ke video dari media asing ternama, seperti YouTube, video milik National Geographic, Movie Teaser, E! Online, dan CNN video. Semua aplikasi ini bisa ditambahkan dengan mengunduh langsung melalui Ovi Store. Hal yang sama juga berlaku jika pengguna ingin mengunduh game-game terbaru di C7. Namun untuk radio, pengguna bisa langsung menikmatinya dengan mencari saluran FM yang ada secara otomatis maupun manual.

Nokia mencoba mengklasifikasikan fitur dengan fungsi yang sama ke dalam satu foler. Salah satunya adalah fitur jejaring sosial yang masuk ke dalam satu folder tertentu. Untuk membukanya, anda tidak hanya membutuhkan koneksi internet tapi juga harus melalui akun Ovi. Jika anda tidak memilii akun Ovi maka mustahil anda bisa masuk ke jejaring sosial yang ada di C7. Namun jika sudah masuk melalui Ovi, anda akan disuguhkan dengan tidak hanya Facebook tapi juga Twitter dan RenRen. Nama terakhir ini merupakan salah satu jejaring sosial terbesar di China yang dulu bernama Xiaonei.

OS buatan sendiri yang diusung Nokia membuat C7 tidak bergantung pada aplikasi buatan perusahaan lain, termasuk aplikasi peta dan lokasi yang bisa didapat melalui Ovi Maps. Bantuan satelit yang mampu mendeteksi keberadaan ponsel mampu membuat C7 mengarahkan ke jalan-jalan yang dituju. Ovi Maps yang dibenamkan merupakan versi terbaru sehingga dapat menunjukkan jalan-jalan di mana saja di Indonesia. Bahkan Ovi maps memungkinkan pengguna untuk berbagi lokasi, tentu saja dengan sesama pemilik akun Ovi.

Untuk koneksi, C7 dilengkapi dengan kemampuan menangkap sinyal wifi dan teknologi transfer melalui bluetooth versi 3.0. Untuk transfer menggunakan kabel USB, kecepatan yang dihasilkan bisa mencapai 5,5 Mb/detik. Saat USB kabel tercolok, ponsel tidak hanya akan bersiap melakukan transfer data tapi juga sekaligus melakukan charging. Jika menggunakan Bluetooth 3.0, kecepatan transfer dari perangkat ke perangkat mencapai 24 Mb/detik

Ponsel berbasis sistem operasi Symbian^3 ini dilengkapi dengan tiga ruang penyimpanan, yaitu phone memory dengan kapasitas sekira 500 MB, Mass Memory dengan kapasitas 8GB, dan juga memori eksternal berupa Micro SD. C7 juga dilengkapi dengan sistem browser ver. 7.2, software Flash versi 4.0 dan Java versi 2.1.

Baterai C7 cukup kuat dengan pengoperasian aktif selama dua hari. Untuk masa standby diperkirakan akan mencapai dua kali lipat dari daya tahan operasional. Fitur yang memakan energi paling besar adalah tingkat kecerahan layar. Untuk kecerahan maksimum mampu memakan energi sekira 10 hingga 20 persen. Aktivitas browsing juga mampu memakan energi yang cukup besar pada baterai C7. (okezone)

Microsoft & Google Adu Promosi Layanan Sambut Hari Natal

Microsoft & Google Adu Promosi Layanan Sambut Hari Natal, Microsoft telah bekerjasama dengan Southwest Airlines untuk memberikan para penumpang kesempatan untuk berfoto bersama Sinterklas di 26 bandara udara nasional AS.

Penawaran ini dimaksudkan untuk mempromosikan layanan Windows Live, yang membolehkan pengguna untuk meng-edit, mencetak dan membagikan foto mereka. Bagi yang ingin latar belakang berbeda bisa juga dipasang untuk sesi foto ini.

Sesi foto bersama Santa tersebut juga dilengkapi dengan Windows Live untuk membantu para penumpang meng-edit dan mencetak foto mereka, yang mana bisa di-share dengan yang lain di www.freeholidayphotos.com

Sesi foto bersama Sinterklas di bandara udara ini sudah dimulai sejak Kamis (25/11) di Boston, Chicago, Philadelphia, Oakland, Los Angeles dan kota lainnya.

Sementara itu di pihak lain, Google menawarkan paket hadiah liburan yang lebih menarik: Wi-Fi untuk penerbangan-penerbangan dari Delta, Virgin America dan AirTran Airways melalui layanan Gogo. Program dari Google tersebut mulai dari tanggal 20 November sampai 2 Januari untuk semua penerbangan domestik oleh tiga maskapai penerbangan AS. Program ini dimaksudkan untuk mempromosikan browser Google Chrome.

Windows Live adalah kumpulan nama merk untuk layanan dan produk software dari Microsoft, bagian dari software mereka juga sebagai platform layanan. (Okezone/TheNewYorkTimes)

Ragnarok Online Indonesia Akan Update Besar-besaran

Lyto akhirnya memberikan beberapa perubahan besar pada salah satu game andalannya, Ragnarok Online. Upgrade ini dijanjikan akan menghadirkan segudang fitur baru yang menyenangkan.

Update terbaru bertajuk Ragnarok 4ever Job 4 akan mulai diterapkan pada 15 Desember tahun 2010. Di sini gamer akan menjumpai beberapa job baru untuk karakter seperti:

Rune Knight

Rune Knights adalah ksatria yang berlatih menggunakan sihir tipe baru yang berasal dari "Rune Stone". Meskipun sihir dari Rune Stones dapat dikeluarkan dengan cepat dan tidak mengkonsumsi SP, Rune Knight tidak dapat membawa banyak Rune Stone dan mereka membutuhkan banyak bahan untuk menciptakan berbagai jenis Rune Stones.

Arc Bishop

Arch Bishop mampu menyembuhkan atau memberikan skill support pada seluruh anggota grup dengan menggunakan skill seperti Heal dan Increase AGI, dan skill holy mereka melebihi kemampuan dari Priest (High Priest), yang skillnya terbatas untuk digunakan pada karakter individu.

Warlock

Warlock fokus untuk menyebabkan efek status abnormal pada musuh daripada menyerang dengan sihir, berbeda dengan Wizard dan High Wizard. Kelas ini mengkhususkan diri pada penggunaan teknik sihir baru: mereka dapat menggunakan Read Spell Book atau Summon Spell untuk menyimpan mantra sihir, dan kemudian langsung mengeluarkannya tanpa delay casting.

Ranger

Ranger memiliki keunggulan pergerakan dan skill Trap dibandingkan dengan Hunters dan Sniper. Kelas ini bisa menggunakan kamuflase dan menunggangi Warg untuk menyergap musuh dan mundur sebelum mereka dapat menyerangan balik. Ranger juga dapat menggunakan detonator untuk meledakan perangkap mereka untuk menimbulkan kerusakan lebih besar terhadap musuh mereka.

Guillotine Cross

Kelas ini mengkhususkan diri dalam trik dan pengalihan strategis untuk membingungkan musuh-musuh mereka. Skill yang meliputi Weapon Blocking (menciptakan kesempatan memblokir serangan musuh), Rolling Cutter (menyerang semua musuh sekitarnya), dan Cross Reaper Slasher (pengembangan dari Rolling Cutter yang dapat digunakan untuk menyerang musuh yang jauh).

Mechanic

Para pengendara Magic Gear ini menggunakan berbagai serangan dan skill yang benar-benar baru dalam dunia Ragnarok. Dengan mengkonfigurasi berbagai peralatan Magic Gear, Mechanic sangat fleksibel dalam hal kustomisasi skill dan pembentukan karakter. Sebuah Kekuatan Serangan, Pertahanan, Gerakan dan Kecepatan Serangan, dan skill pelengkap termasuk Self Destruction Mechanic sepenuhnya bergantung pada set peralatan.

Selain itu masih ada beberapa job lain seperti, Shadow Chaser, Wanderer, Joker, Gladiator, Royal Guard, Genetic dan Sorcerer.

Perancis Rilis Video Porno 3D Berlangganan

Teknologi 3 Dimensi (3D) turut merambah industri porno. Demi sensasi gambar yang lebih nyata, produsen mesum berminat menerapkan teknologi ini. Di Eropa, layanan pertama video 3D berlangganan akan meluncur di Perancis.

Adalah studio porno Marc Dorsel Television yang menyatakan siap melayani jika penggemarnya ingin berlangganan menikmati video porno dalam format 3D. Dan tak hanya di Perancis, mereka juga berencana melebarkan sayap ke negara Eropa lain.

Memang industri porno terkenal sigap mengadopsi teknologi baru. Industri dewasa sering dianggap sebagai salah satu media pembawa teknologi terkini ke masyarakat.

Layanan Marc Dorsel tersebut akan memberikan akses sekitar 60 video porno 3D eksklusif pada pemirsa. Ke depan, dijanjikan bakal ditambahkan lagi video-video baru.

Kategori-kategori yang ditawarkan misalnya "nurses," "girls only" dan "porno chic". Tinggal pilih dan orang Perancis yang berminat bisa melihatnya di rumah mereka. (Detik/TechRadar)

Sony Vaio Series: Menjalankan Komputer Dengan Lambaian Tangan

Melihat ratusan foto yang tersimpan di laptop, pekerjaan yang kelihatan menyenangkan tetapi sebenarnya cukup melelahkan. Bagaimana tidak, tangan harus berpegal-pegal ria mengklik berkali-kali atau menempel di laptop.

Kini, Sony menawarkan solusinya. Sony meluncurkan produk terbarunya, Vaio Y Series, komputer jinjing yang menawarkan tampilan luar yang menarik sekaligus performa yang baik. Peluncuran dilakukan di Atrium Mal Kelapa Gading 3, Jumat (26/11/2010). Dengan komputer ini, melihat ratusan gambar menjadi lebih mudah.

"Kami cukup lambaikan tangan saja untuk melihat gambar berikutnya atau sebelumnya," kata Wilsam Tanto, VAIO Evangelist Product Marketing Department.

Jadi, dengan komputer jinjing ini, untuk melihat gambar Anda cukup membuka media gallery yang sejak dahulu menjadi fitur VAIO. Setelah membuka gambar pertama, untuk melihat gambar selanjutnya Anda cukup melambaikan tangan ke kanan, sementara untuk melihat gambar sebelumnya cukup melambaikan tangan ke arah sebaliknya.

"Itu mampu dilakukan sebab VAIO Y Series memiliki teknologi yang disebut Casual Gesture Control," kata Wilsam.

Teknologi tersebut mampu mendeteksi perintah berupa bahasa tubuh pengguna lewat webcam yang terintegrasi dengan komputer jinjing ini.

Dikatakan Wilsam, teknologi tersebut juga bisa digunakan untuk membuka data musik dan video. Untuk membuka data musik, misalnya, lambaian tangan ke kanan dan ke kiri bisa digunakan untuk membuka data selanjutnya dan sebelumnya.

Untuk perintah pause tinggal menampakkan tangan ke webcam, persis seperti ketika mengucapkan selamat tinggal pada seseorang. Untuk perintah play cukup ulang bahasa tubuh yang digunakan untuk pause.

VAIO Y Series memiliki ukuran layar lebar 11,6 inci dengan resolusi 1366 x 768. CPU yang digunakan adalah Intel Core i3-380UM prosesor 1,33 GHz. Komputer jinjing ini memiliki berat 1,46 kilogram. Untuk mendukung kebutuhan gaya, komputer ini tersedia dalam dua warna yang elegan, yakni hitam dan merah marun. (kompas)

Nokia Rilis Ponsel QWERTY di Bawah Rp 1 Juta

Meski kalah start dengan produsen lokal, Nokia masih akan menggempur pasar menengah ke bawah dengan ponsel-ponsel QWERTY. Ponsel terbaru yang akan dirilis ke pasar, Nokia X2-01, pun rencananya bakal dibanderol dengan harga di bawah Rp 1 juta.

"Ini satu-satunya handphone dengan harga di bawah Rp 1 juta yang bisa langsung men-download aplikasi langsung dari app store," kata Anvid Erdian, Marketing Product Manager Nokia Indonesia, di Jakarta, Jumat (26/11/2010). Nokia X2-01 memang bisa dibilang sekelas smartphone karena bisa menjalankan beberapa aplikasi bersamaan alias multitasking dan terhubung ke bursa aplikasi online OVI.
Menurut Anvid, X2-01 dirancang untuk pasar menengah ke bawah. Sebelumnya Nokia sudah lebih dulu merilis ponsel QWERTY dengan harga Rp 1,2 juta yakni Nokia C3. Dengan harga lebih terjangkau, X2-01 berpeluang menjangkau konsumen lebih banyak lagi. Ia enggan menyebut dengan pasti berapa harganya. Yang pasti akan dirilis sebelum akhir tahun.

Seperti C3, X2-01 pun mengandalkan fitur messaging dan jejaring sosial. Misalnya update Facebook dan Twitter langsung dari layar utama. Juga chatting lewat Yahoo Messenger, Gtalk, OVI Chat, dan Live Messenger. Termasuk email yang mendukung hingga 10 akun sekaligus.

Namun, dengan harga lebih miring, ada sejumlah fitur yang kurang daripada C3. Antara lain, tidak dilengkapi koneksi WiFi dan tidak mendukung 3G. Kameranya pun hanya kelas VGA meski bisa rekam video, tidak seperti C3 yang 2 megapixel.

Tapi jangan salah, ponsel ini pun punya kelebihan. Misalnya, adanya tombol langsung untuk membuka aplikasi musik. Tombol ini juga bisa diatur agar saat di-klik langsung ke fitur radio FM. Speaker eksternalnya pun keras. Di dalamnya juga sudah terpasang aplikasi Life Tool. Ada tiga pilihan warna yang akan masuk di Indonesia, hitam dengan kelir merah, hitam dengan kelir abu-abu, dan putih dengan kelir perak.

Nah, agar pulsa enggak jebol gara2 banyak mengakses berbagai layanan berbasis data, Nokia pun akan mendorong konsumen berlangganan layanan data bekerja sama dengan operator. Nokia telah menggandeng Telkomsel, Indosat, dan XL untuk menyediakan data plan Nokia Messaging dan OVI dari harga Rp 1000 per hari hingga Rp 100.000 per bulan untuk akses berbagai layanan tanpa batas (unlimited). (kompas)

Adobe Segera Seret Pengguna Software Ilegal di Indonesia!!

Adobe memiliki jalur distributor resmi yang baru. Lantas apakah mereka akan mengikuti Autodesk dengan massive sweepingnya yang menyeret lima perusahaan besar di Indonesia?

Kita tahu sebagai raksasa software grafis, pangsa pasar Adobe memang cukup besar secara global maupun lokal. Rasanya software grafis Adobe merupakan perangkat wajib bagi desainer grafis, baik skala enterprise maupun micro.

Namun yang memperihatinkan, penggunaan software Adobe ilegal masih cukup banyak di Indonesia. Khususnya bagi pelaku industri skala micro di daerah-daerah luar Jakarta, yang mungkin pendapatan per-bulannya belum cukup untuk membeli software creative suite Adobe terbaru yang rata-rata diatas USD 1000. Mereka adalah orang-orang yang menggantungkan hidupnya pada software Adobe.

Bayangkan jika semua pengguna Software Adobe bajakan di Indonesia terkena sanksi. Berapa keuntungan yang diraup Adobe.

Menanggapi hal tersebut, Vicky Skipp selaku Regional Manager Adobe Asia Tenggara menjelaskan. "Kami memang bekerjasama dengan BSA (Business Software Alliance). Kami takkan membunuh mereka (pelaku usaha micro-red). Kami cinta UKM," tandasnya di tengah peluncuran Adobe CS 5 dan Acrobat X, Kamis (25/11/2010), di Grand Hyatt Jakarta.

Ia menegaskan untuk beberapa kasus, Adobe bersama BSA akan melakukan pendekatan dengan perusahaan-perusahaan besar yang kedapatan menggunakan software bajakan. "Jika mereka tetap masih melanggar, kita ambil tindakan lebih lanjut," imbuh wanita cantik yang menjadi manager regional Adobe ini.

Kendati demikian, ia mengakui bahwa pemberantasan software ilegal memang cukup sulit. Dan ini tak hanya terjadi di Indonesia saja. Untuk itu, Adobe menggunakan strategi edukasi kepada konsumen.

Melalui Sistech sebagai mitra barunya, Adobe bakal serius menggiring konsumen mereka ke jalur yang benar. "Kita akan mengedukasi konsumen untuk membeli software asli," imbuh John Kurniawan, Presdir Sistech Kharisma.

Sistech Kharisma, Distributor Resmi Adobe di Indonesia

Distributor produk dan solusi terkemuka di Indonesia, Sistech Kharisma telah ditunjuk oleh Adobe System sebagai distributor resmi untuk Indonesia. Dengan jaringan distribusi nasional yang dimiliki oleh mereka, Sistech akan membantu memperluas jangkauan solusi dan layanan Adobe ke basis pelanggan yang lebih luas di wilayah Indonesia.

Yulius Halim, sales & marketing director dari Sistech Kharisma, mengatakan penunjukkan Sistech sebagai distributor Adobe akan memungkinkan sektor pemerintah, industri, pendidikan, industri kreatif, dan dunia usaha untuk mengakses Adobe. "Sistech sangat senang dapat bekerjasama dengan Adobe untuk memperluas ketersediaan solusi-solusi Adobe di seluruh Indonesia. Sistech memiliki banyak pengalaman dalam saluran distribusi dan kami yakni dapat membantu memperluas jaringan reseller Adobe," Pada acara peluncuran produk Adobe Creative Suite 5 dan Adobe Acrobat X di Grand Hyatt, Jakarta, Kamis (25/11/2010).

"Indonesia adalah pasar yang sangat penting bagi Adobe untuk wilayah Asia Tenggara," ujar Vicky Skipp, regional manager Asia Tenggara dari Adobe System.

Lalu Vicky Skipp menambahkan, bahwa pengadopsian teknologi broadband baru tahun ini merupakan indikasi adanya peluang yang signifikan bagi organisasi/perusahaan untuk menciptakan dan mengirim konten menarik, serta aplikasi yang kaya melalui berbagai saluran seperti web, mobile, jejaring sosial, dan lain-lain.

"Adobe berkomitmen untuk untuk membangun dunia usaha dengan berbagai skala untuk menciptakan, mengirimkan, dan mengoptimalkan konten serta aplikasi yang menarik," kata Vicky Skipp. (detik)

Penemu WWW Khawatir Dengan Facebook & Apple

Facebook mungkin telah menjadi jejaring nomor satu di dunia maya, bahkan telah menghipnotis banyak warga virtual. Sayangnya penemu Web masih meragukan niat baik Facebook.

Penemu web, Sir Tim Berners-Lee, menganggap Facebook telah secara sengaja mengumpulkan informasi pribadi milik semua pengguna internet yang bergabung di jejaring sosial tersebut. Nantinya informasi tersebut diperkirakan akan digunakan oleh Facebook untuk menahan pengguna sehingga tidak bisa berpaling dari situs tersebut.

"Semakin banyak informasi yang Anda masukkan, Anda pun akan semakin tertahan di dalamnya," kata Berners-Lee.

"Situs jejaring sosial yang anda gunakan akan menjadi konten yang tidak membiarkan anda memiliki kendali penuh atas informasi pribadi," tambahnya.

Berners-Lee rupanya mengkhawatirkan adanya penggunaan portal yang terpusat. Hal ini pernah dilakukan oleh Yahoo dan MSN saat keduanya sempat mendominasi beberapa tahun lalu.

"Semakin banyak arsitektur situs semacam ini menyebar luas di internet maka internet akan semakin terpecah-pecah. Semakin sedikit kita bisa menikmati ruang informasi yang universal," papar Berners-Lee.

Artinya, lanjut Berners-Lee, akan sangat berbahaya jika hanya satu situs yang besar. Pasalnya hal ini akan memunculkan monopoli. Hal itu sudah pasti akan membatasi perkembangan inovasi di dunia maya.

Menurut Berners-Lee, Facebook saat ini mulai terkesan memonopoli pasar jejaring sosial dengan raihan sekira 500 juta pengguna. Namun kekhawatiran Berners-Lee tidak hanya terkait kerajaan Zuckerberg, tetapi juga kerajaan Apple milik Steve Jobs. Kebesaran mereka dianggap mampu menutup dunia maya dan penggunaan internet terpusat seluruhnya. Pasalnya semakin besar keduanya maka pengguna internet juga akan semakin bergantung kepada perangkat hasil besutan kedua perusahaan.

"Nantinya Anda hanya akan dapat mengakses link iTunes dengan menggunakan program yang telah dipatenkan oleh Apple, bukan yang lain," kata Berners-Lee.

Dengan demikian, lanjutnya, pengguna tidak akan lagi berada di web yang terbuka, melainkan terpusat hanya di dunia iTunes yang 'berdinding'.

"Pengguna akan terjebak di sebuah toko tunggal, bukannya di sebuah pasar yang terbuka," tandas Berners-Lee. (Okezone/TechDigest)

BlackBerry PlayBook Dijual Mulai Rp 3,5 Juta?

Semakin dekat waktu peluncuran BlackBerry PlayBook, banyak rumor pun menggeliat di dunia maya. Kabar terakhir, akan ada tiga versi PlayBook yang dibanderol dengan harga berbeda-beda pula.

PlayBook versi 8GB bakal jadi yang termurah, dengan banderol US$ 399 atau sekitar Rp 3,5 juta. Kemudian versi 16GB dijual US$ 499 dan versi 32GB dipasarkan seharga US$ 599. Bocoran ini didapat situs Mobility Insider, yang juga tercatat sebagai pihak yang pertama kali berkesempatan mengutak atik PlayBook.

Jika benar, berarti ancaman PlayBook pada iPad cukup serius. Sebab harga iPad termurah di Amerika Serikat saat ini adalah US$ 499 untuk versi 16GB. Artinya, iPad dengan banderol paling terjangkau harganya lebih mahal US$ 100 dari PlayBook versi termurah.

"Di samping perbedaan memori internal, semua model ini akan identik dalam hal fitur dan fungsionalitas," tulis bocoran ini.

Sebelumnya juga terlintas kabar bahwa PlayBook akan dibanderol kurang dari US$ 500. Mike Abramsky, seorang analis teknologi menilai jika benar harga di atas akurat, RIM akan menikmati margin antara 25% sampai 30%.

"Harga PlayBook ini agresif, menunjukkan bahwa RIM serius ingin mendapat pangsa pasar. Para investor berminat pada PlayBook, namun di pikiran mereka muncul pertanyaan, mampukah PlayBook melawan iPad?," ujar Mike.

RIM telah cukup agresif mengkomparasi PlayBook dengan iPad, yang tentu saja PlayBook diklaim lebih hebat. Namun demikian, ceritanya bisa jadi berbeda jika tahun depan iPad generasi baru diluncurkan, bersamaan dengan pemasaran PlayBook. (Detik/AppleInsider)

Razia CD / DVD Bajakan & Produk Elektronik Kembali Marak

Razia CD / DVD Bajakan, Usai menyita sebanyak 48.150 keping cakram optik dari berbagai merek di Plasa Pinangsia, Glodok, petugas Kementerian Perdagangan (Kemdag) juga menyisir pusat perbelanjaan produk elektronik Harco, Mangga Dua. Tim pengawas dari Kemdag tersebut mencari produk elektronik lainnya yang diawasi peredarannya oleh pemerintah.

Di pusat perbelanjaan Harco, tim pengawas menemukan adanya pemalsuan manual garansi yang mencatut nama Kemdag. Seharusnya nomor registrasi dalam manual garansi itu dikeluarkan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Diseperindag DKI JAkarta), namun pada kenyataanya dari pengawas menemukan adanya manual garansi produk yang mencatut nama Kemdag.

"Ini patut dicurigai registrasi garansinya, karena nomor registrasi itu dikeluarkan oleh Disperindag," kata Inayat Iman, Direktur Pengawasan Barang Beredar dan Jasa, Kementerian Perdagangan, Jakarta, Rabu (24/11/2010).

Inayat mengaku, banyak pedagang yang belum memahami aturan manual garansi tersebut sehingga menjual produk yang diduga tidak sesuai dengan ketentuan.

Manual garansi diwajibkan bagi produk elektronik, karena ini berkiatan dengan perlindungan konsumen. Jika terjadi kerusakan, maka konsumen dengan nyaman menuju atau mencari kantor atau alamat service center yang dicantumkan pada manual garansi.

Selain manual garansi yang diduga dipalsukan, Kemdag juga menemukan ratusan keping cakram (CD) yang dicurigai diimpor tanpa menggunakan dokumen impor lengkap. Hasil temuan tersebut menurut Inayat akan segera ditindaklanjuti karena melanggar Permendag No 11/2010 tentang Ketentuan Impor Mesin, Peralatan Mesin, Bahan Baku Cakram Optik Kosong dan Cakram Optik Isi.

"Pelaku juga dikenakan sanksi adminitrasi juga pidana sesuai UU No. 8 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen," tegas Inayat. (kompas)

Sadis, Oracle Tuntut SAP USD1,3 Miliar

Perusahaan software SAP dinyatakan bersalah oleh pengadilan. Imbasnya mereka diharuskan membayar ganti rugi kepada Oracle sebesar USD1,3 miliar.

Denda yang disampaikan melalui pengadilan distrik di Oakland, California, Amerika Serikat, menjadikan putusan ini sebagai denda paling besar dalam sejarah perusahaan teknologi.

Dalam keputusannya, pihak pengadilan secara sah menyatakan SAP telah mencuri perangkat lunak dan melanggar hak cipta milik Oracle. Namun demikian keputusan ini tak langsung ditanggapi oleh SAP. Mereka pun melakukan upaya banding.

"Kami sangat kecewa dengan putusan ini dan akan melakukan banding," tulis SAP melalui juru bicaranya.

Sebelumnya anak perusahaan SAP, TomorrowNow, merupakan pihak yang telah mendownload jutaan file Oracle secara ilegal. Memang SAP telah mengakui kekeliruan tersebut dan bersedia bertanggung jawab. Akan tetapi ganti rugi yang ditawarkan SAP hanya USD40 juta. Sementara Oracle meminta sedikitnya US1,65 miliar. Sampai akhirnya pengadilan mengetuk palu bahwa SAP harus membayar USD1,3 miliar.

SAP adalah perusahaan perangkat lunak yang bermarkas di Walldorf, Jerman dan berdiri pada 1972 dengan nama Systemanalise und Programmen twicklung. Sedangkan Oracle adalah perusahaan piranti lunak yang menyediakan produk-produk database, application server, collaboration dan perangkat application development. (okezone/reuters)

Jepang Akan Siarkan Drama Televisi Dalam Format 3D

Mengingat produk TV tiga dimensi (3D) segera membanjiri pasar elektronik di Jepang, stasiun televisi di negeri sakura itu telah menyiapkan tayangan serial drama 3D yang akan disiarkan Januari tahun depan.

Drama 3D pertama di Jepang bertajuk 'Tokyo Control' itu akan menjadi bagian dari cakupan baru jaringan 3D milik Fuji Television Network sebagai cerminan meningkatnya popularitas perangkat TV 3D di Jepang.

"3D akan memberikan dampak yang lebih kuat dan realistis. Penonton akan merasa seperti benar-benar berada dalam tayangan tersebut," kata Ayako Kawahara, aktris yang menjadi peran utama dalam Tokyo Control.

Drama tersebut merupakan salah satu rangkaian produksi tayangan 3D yang akan diluncurkan awal 2011, sebagai bagian persiapan Jepang dalam menyongsong siaran TV 3D pertama di negaranya.

Jepang sepertinya sangat serius mempersiapkannya. Terbukti, peluncuran tayangan drama ini melibatkan kolaborasi antara Sony dan Fuji Television, yang merupakan perusahaan elektronik dan jaringan televisi terbesar dan tersohor di negeri matahari terbit itu. (Detik/Telegraph)

Samsung Galaxy Tab Saingan Serius iPad

Galaxy Tab sepertinya ingin menegaskan bahwa mereka merupakan pesaing serius yang siap menumbangkan iPad. Lihat saja prestasinya, dalam sebulan gadget berlayar sentuh 7 inch ini sudah terjual 600 ribu unit.

Prestasi ini ditorehkan gadget besutan Samsung itu setelah mengakumulasikan penjualannya di sejumlah negara seperti Amerika Serikat, Jepang, Korea Selatan, Italia dan beberapa negara lainnya.

Khusus untuk Korsel, Galaxy Tab bahkan mengukir prestasi tersendiri dengan mampu terjual hingga 30 ribu unit sejak kemunculannya di pasaran pada 14 November lalu.

Bbukan bermaksud memandang sebelah mata produk lain, Samsung Galaxy Tab digadang-gadang akan menjadi pesaing terkuat bagi iPad. Buktinya, ia mampu memberi impresi positif sehingga memikat para pengguna untuk memilihnya.

Galaxy Pad ditawarkan dengan sistem operasi Google Android 2.2 (Froyo), mengusung prosesor berkekuatan 1 GHz, serta dibenamkan teknologi grafis PowerVR SGX540.

Sementara sang pesaing, iPad, masih mengandalkan teknologi grafis yang di bawahnya, PowerVR SGX535, dan mengusung prosesor Apple A4 yang sama-sama mampu berlari di angka 1 Ghz.

Dari sisi fitur, Galaxy Tab boleh sedikit jumawa dengan kelebihannya. Yakni dilengkapi kamera depan-belakang dan sudah didukung Adobe Flash Player 10.1. Nah, kedua fitur inilah yang masih absen di iPad.

Namun untuk urusan penjualan, tetap saja iPad masih unggul ketimbang Galaxy Tab dalam memulai debutnya. Sebab, iPad mampu mendulang penjualan hingga 1 juta unit di bulan pertamanya di pasar AS. Itu pun untuk yang versi iPad Wi-Fi saja. Sementara untuk pasar global, iPad sudah meraksasa dengan penjualan mencapai 7 juta unit.

Samsung sendiri menargetkan untuk menjual 1 juta unit Galaxy Tab hingga tahun 2010 ini berahir. (Detik/Cnet)

Hasil Riset: Anjing Lebih Pintar Daripada Kucing

Banyak yang membuktikan bahwa anjing dianggap sebagai hewan peliharaan yang cerdas. Hal tersebut, benar saja jika melihat hasil penelitian yang dilakukan sejumlah ilmuwan Oxford University.

Para peneliti itu menyimpulkan bahwa anjing peliharaan lebih cerdas ketimbang kucing. Pasalnya, dari analisis terungkap anjing merupakan binatang yang membutuhkan pertemanan yang luas, sementara kucing lebih suka menyendiri.

Selain itu, para peneliti juga melakukan penelitian terhadap otak mamalia selama 60 juta tahun terakhir, termasuk otak dinosaurus dan berbagai jenis hewan setelahnya. Hasilnya, otak turut berkembang seiring dengan perilaku sosial mamalia tersebut, khususnya yang hidup di alam liar dan peliharaan.

"Ada hubungan yang kuat antara ukuran otak dengan perilaku mamalia," kata ketua tim peneliti Prof Robin Dunbar.

"Kucing memiliki volume otak yang jauh lebih kecil dibandingkan anjing dan kuda karena kurang 'bersosialisasi'," kata Dunbar.

Hal tersebut juga termasuk dalam mamalia seperti paus, anjing, dan lumba-lumba yang suka 'berinteraksi' dengan manusia juga memiliki volume otak yang jauh lebih besar ketimbang jenis mamalia lainnya, misalnya harimau, kucing rumahan dan badak yang cenderung suka menyendiri. (okezone/Dailymail)

Belum Diputar, Film Harry Potter Sudah Tersebar di Internet

Belum saja diputar, film Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 1 sudah bikin heboh. Studio Warner Bros mengungkapkan bahwa pihaknya telah kecolongan, di mana potongan film tersebut telah bocor di dunia maya. Sejak awal pekan ini, pihaknya mengklaim terus berupaya menghapus kebocoran 36 menit dari durasi utuh 2 jam 30 menit dari film baru Harry Potter tersebut.

Juru bicara Warner mengatakan, potongan film tersebut sudah menyebar secara luas di sejumlah negara sejak Selasa (16/11/2010) lalu. Pihaknya menduga kuat telah terjadi tindakan ilegal dan hal tersebut merupakan pelanggaran serius terhadap hak cipta dan pencurian properti Warner Bros.

"Kami bekerja secara aktif untuk membatasi dan atau menghapus salinan-salinannya yang mungkin tersedia. Selain itu, kami juga menyelidiki hal ini dan akan menuntut mereka yang terlibat secara hukum," kata juru bicara Warner Bros.

Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 1 merupakan seri ketujuh dari film yang kisahnya diangkat dari buku penulis JK Rowling. Dalam penyajiannya, seri terakhir Harry Potter ini telah dibagi menjadi dua film. Seri pertamanya sudah mulai dirilis secara internasional pada Jumat (19/11/2010) ini. Sementara episode kedua dari Harry Potter and the Deathly Hallows, yang ditampilkan dalam bentuk 3D, akan dirilis pada Juli 2011 nanti.

Sutradara David Yates dalam film kali ini lebih menampilkan banyak konflik dan jauh lebih gelap. Dalam seri ini, Voldermort, tokoh villain (jahat), berusaha membunuh Harry dengan tangannya sendiri. Ia berharap kematian Harry dapat menambah kekuatannya yang tak tertandingi. (kompas)

Kepuasan Pemakai iPhone 77%, BlackBerry 44%

Seberapa puaskah pengguna pada smartphone yang mereka gunakan? Sebuah survei mengatakan, iPhone meraup tingkat kepuasan tertinggi.

Demikian survei dari ChangeWave terhadap 1.212 pembeli smartphone di Amerika Serikat. Respondennya adalah mereka yang membeli ponsel cerdas itu dalam kurun 6 bulan belakangan.

iPhone, rata-rata dari semua tipe yang ada, meraih skor tertinggi dengan tingkat kepuasan 77 persen. Sedangkan BlackBerry hanya ada di tingkat 'cukup' dengan kadar 44 persen.

Di antara keduanya ada HTC, yang cukup gencar dengan Android-nya, pada level 63 persen. Kemudian Samsung menyusul dengan tingkat kepuasan 45 persen.

iPhone yang paling memuaskan adalah iPhone 4 32GB dengan nilai 84 persen. Di bawahnya ada iPhone 3GS 32 GB dengan 81 persen.

Untuk BlackBerry, yang paling tinggi adalah andalan baru mereka Torch yang mencapai 64 persen. Menyusul kemudian ada Bold (48 persen) dan Curve (40 persen). (Detik/Cnet)

Lomba Aplikasi Android Berhadiah Rp 400 Juta

Buat Anda yang mau tantangan membuat aplikasi, lomba Ericsson Applications AwardsCode for Cash 2011 pantas dicoba. Apalagi, lomba bertingkat dunia tersebut menjanjikan hadiah tak kecil, 30.000 euro atau lebih dari Rp 400 juta.

Lomba ini terbuka bagi mahasiswa dan karyawan perusahaan yang mempekerjakan kurang dari 100 karyawan. Mohon dicatat bahwa partisipasi secara individu tidak akan diterima, namun perserta harus dalam bentuk sebuah tim beranggotakan dua hingga empat orang. Peserta harus menciptakan aplikasi berbasis Android (web atau native) yang menggunakan paling sedikit satu Ericsson Labs API dan memiliki hubungan dengan tema "Connected Things."

"Saya sangat berharap ini dapat menarik peserta terbaik dari Indonesia dan menjadi pemenangnya," kata Mats Otterstedt, Presiden Direktur, Ericsson Indonesia, dalam siaran pers yang diterima.

Kompetisi tersebut di bagi menjadi dua bagian, untuk mahasiswa dan satunya lagi untuk perusahaan. Tim pemenang pada setiap kategori akan menerima uang sebesar 15.000 euro dan ponsel dari Sony Ericsson. Sony Ericsson juga akan menjadi salah satu panel penjurian sebagai salah satu partisipasinya dalam kompetisi tersebut.

Ini merupakan kompetisi tahap kedua setelah event perdana yang sangat sukses tahun lalu, yang telah dimenangkan oleh seorang mahasiswa dari Waterford Institute of Technology, Irlandia.

Pemenang aplikasi yang dimenangkan oleh seseorang dari Irlandia ini, dinamakan CallerProfiler untuk Android, mengkombinasikan jaringan sosial dengan IP telephony yang dapat menayangkan informasi dari Facebook dan situs jejaring sosial lainnya saat sebuah telepon masuk diangkat.

Untuk detil informasi mengenai proses aplikasi dan kompetisi, silahkan mengunjungi www.ericssonapplicationawards.com. Kompetisi akan berlangsung hingga 31 Maret 2011, dan hasilnya akan diumumkan pada Juni 2011. Di antara proses seleksi, Ericsson juga menggelar lomba kecil yang bisa dimenangkan. (kompas)

Koneksi Internet Amerika Sempat 'Dibajak' China

Koneksi Internet Amerika Sempat 'Dibajak' China, Departemen Pertahanan Amerika Serikat mengakui adanya insiden internet di Pentagon pada April 2010. Insiden itu melibatkan China.

Hal itu dikemukakan Kolonel David Lapan, juru bicara Pentagon, Minggu (21/11/2010). "Kami sudah mengetahui, pada 8 April 2010, ada trafik internet (kami) yang di-reroute melalui China," ujarnya.

Namun hal yang masih belum jelas adalah, apakah insiden itu dibarengi dengan niat jahat atau tidak. Bahkan ia menegaskan tidak ditemuinya hal jahat dalam insiden tersebut.

Saat ini insiden itu jadi sorotan komisi US-China di DPR-nya AS. Disebutkan bahwa insiden itu mempengaruhi situs pemerintah dan militer AS, hingga koneksi internet di kantor Menteri Pertahanan Robert Gates.

Di sisi lain, Beijing menyatakan ketidaksukaannya pada apa yang dilakukan komisi tersebut. Juru bicara Kementerian Luar Negeri China mengatakan pola pikir komisi tersebut bagaikan era 'Perang Dingin'.

Sedangkan China Telecom juga membuat pernyataan terpisah yang menyebutkan bahwa insiden itu bukanlah suatu kesengajaan. Mereka menolak jika disebut terjadi 'pembajakan' trafik internet, seperti yang disebutkan oleh komisi tadi. (Detik/Reuters)

Era Robot ala 'Chobits' Sudah Dimulai

Masih ingat dengan kehadiran robot seks yang ketika peluncurannya begitu menghebohkan? Ya, robot seks ini rupanya benar-benar diminati banyak orang. Banyak dari mereka menginginkan robot seksnya dibuat mirip dengan para aktris kelas dunia.

Scott Maclean, salah satu penemu asal Amerika Serikat yang bekerja pada bidang prototipe robot sejak 2004 mengatakan bahwa ia telah dihubungi oleh beberapa pelanggannya yang berasal dari Inggris.

"Beberapa orang telah menghubungi kami, termasuk seorang pria yang mengaku dirinya seorang bangsawan. Kami juga punya beberapa langganan dari Eropa, Rusia, Korea dan negara lainnya," tambah Scott.

Scott menceritakan bahwa dirinya mendapat pesanan agar membuatkan robot yang mirip dengan Angelina Jolie, Pamela Anderson dan Micheal Jackson. "Tapi saya tidak bisa membuat model robot seperti mereka tanpa ijin," tukasnya.

"Beberapa minggu lalu saya terlibat diskusi dengan seorang wanita yang menginginkan dibuatkan robot seks mirip dengan aktor Graham Norton. Dia sepertinya sangat serius," tambah Scott.

Selain Scott, ada Douglas Hines yang mengembangkan robot seks pertama bernama Roxxxy yang terbuat dari silikon hypoallergenic dan memiliki rambut manusia.

Hines menjelaskan robot buatannya benar-benar sebuah robot seks yang dapat diandalkan oleh pasangan manusianya. Sebab tak hanya mahir dalam urusan ranjang, Roxxxy diklaim memiliki kepribadian, pendengar yang baik, dapat bicara, merasakan sentuhan, bahkan bisa tertidur.

"Kami memiliki relasi dengan distributor toko khusus dewasa di London. Kami berharap robot seks ini bisa dikirimkan ke Eropa akhir tahun ini," tutup Douglas. (Detik/TimesofIndia)

First Media Rilis Video on Demand, Awal 2011

PT First Media Tbk akan merilis Video on Demand (VoD) berteknologi definisi tinggi (HD). Awal tahun 2011 mendatang, VoD adalah sistem televisi interaktif yang memungkinkan khalayak untuk memilih sendiri pilihan program video dan klip yang ingin ditonton. Layanan ini diperkirakan akan menarik 1,7 juta pelanggan rumah tangga di Jabodetabek.

Dicky Moechtar, Direktur First Media, mengatakan potensi tersebut mewakili segmen pasar kelas A,B, dan C+ berdasarkan pertimbangan ekonomi. Kelas A adalah rumah tangga dengan pengahasilan di atas 3,5 juta disposable income atau yang membelanjakan uangnya diluar berbagai pembayaran kredit atau kewajibannya hingga C+ yang mewakili pendapatan 1,6 juta disposable income.

"Secara total ada 23,5 juta populasi di Jabodetabek, maka ada sekitar 1,7 juta rumah tangga (segmen A,B,C) yang potensial menjadi pasar utama VOD. Dalam 3 bulan pertama di 2011 kami targetkan akan mampu menjaring 10.000 rumah," kata Dicky.

Dicky menghitung, potensi pasar VoD akan besar karena sejumlah faktor menyajikan layanan interaktif dan juga menyediakan program yang dapat disesuaikan sesuai dengan kebutuhan dan minat pelanggan.

Vod memungkinkan pelanggan menyimpan program siaran TV yang diinginkannya untuk ditonton sesuai dengan waktu luang ataupun berulang kali yang tidak dapat disediakan siaran TV free to air atau TV berbayar.

Fungsi Vod seperti layaknya video rental, dimana pelanggan dapat memilih program atau tontonan ketika yang ingin ditayangkan. Pilihan program dapat berupa sederet judul film, serial TV, acara realitas video streaming dan program lainnya. (kontan)