Sabtu, 02 November 2013

Android Gingerbread 2.3 Sekarang Bisa Cicipi Aplikasi Chatting BBM

Berita Android terbaru hari ini Android Gingerbread 2.3 Sekarang Bisa Cicipi Aplikasi Chatting BBM, Menurut persyaratan yang diajukan oleh BlackBerry, aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) lintas platform hanya bisa digunakan oleh perangkat yang telah menggunakan minimal OS Android versi 4.0 Ice Cream Sandwich ke atas.

Namun di dunia maya, melalui berbagai forum pencinta teknologi, telah ramai beredar kabar bahwa perangkat sistem operasi Android versi 2.3 Gingerbread pun dapat mencicipi aplikasi BBM.
Kabar ini pertama kali disebarluaskan oleh seorang anggota forum situs xda-developers.com dengan nama akun rjt3. Ia mengaku telah menemukan cara porting aplikasi BBM untuk Android di Play Store dan diaplikasikan ke perangkat berbasis Android 2.3 Gingerbread.
Lebih lanjut dijelaskan, tampilan serta fitur aplikasi BBM di Android 2.3 Gingerbread tidak akan berbeda dengan versi Android 4.0 Ice Cream Sandwich. Namun dengan rendahnya spesifikasi yang umumnya dimiliki perangkat Android 2.3 Gingerbread, mungkin pengguna bakal menemui sedikit lag saat menggunakannya.
Situs xda-developers.com dikenal sebagai forum komunitas pengembang aplikasi mobile. Melalui forum ini pun, akun rjt3 memberikan link unduh porting aplikasi BBM untuk Android 2.3 Gingerbread.
Meski begitu, banyak pihak yang meragukan kebenaran kabar yang disebarluaskan oleh akun rjt3. Sejumlah anggota forum menyangkal bahwa link unduh porting aplikasi BBM untuk Android 2.3 Gingerbread itu hanya akan memberikan tampilan aplikasi BBM, bukan aplikasi sebenarnya secara utuh.
Anda penasaran? Langsung saja kunjungi laman ini jika Anda ingin mencobanya langsung. (dhi/dew)

Update ke Android 4.4 KitKat, Bahaya!

Berita Android Terbaru tentang Update sistem operasi terbaru Android 4.4 KitKat akhirnya telah resmi dirilis Kemarin, Jumat (1/11/2013). Namun bagi Anda pengguna perangkat Android, disarankan untuk bersabar dan tidak keburu nafsu melakukan atau mencari-cari update Android 4.4 KitKat Bahaya..!!.

Pihak Google melalui laman resmi Android KitKat telah mengkonfirmasi bahwa untuk sementara ini KitKat baru dapat digunakan pada handset terbaru mereka, Nexus 5. Sampai saat ini sistem operasi tersebut masih hadir dalam bentuk SDK atau versi developer.
Versi publiknya sendiri diperkirakan baru akan tersedia bagi publik paling cepat nanti malam atau besok.

Selain itu, para pengguna Android pun diimbau untuk berhati-hati bila tiba-tiba muncul banyak aplikasi downloader di Google Play Store yang mengatasnamakan Android 4.4 KitKat. Jangan sembarang download karena dikhawatirkan aplikasi tersebut palsu dan mengandung malware jahat.
Saat ini telah banyak bermunculan aplikasi yang menggunakan nama Android KitKat di Google Play Store mulai dari tema, launcher, dan masih banyak lagi. Ada baiknya Anda menghindari aplikasi-aplikasi seperti ini dan menunggu pengumuman resmi dari Google. (dhi/dew)

Jumat, 11 Oktober 2013

Android KitKat 4.4 Resmi Hadir 14 Oktober 2013 di Samsung, Xperia, dan Nexus


Sistem operasi terbaru dari Google, Android Kit Kat 4.4, akan diluncurkan 14 Oktober 2013 mendatang.  Berbagai spekulasi dan hasil tangkapan tampilan dan fitur terbaru OS ini pun tersebar.

Kabarnya, sistem operasi ini telah di-upgrade, termasuk fitur multi-user, tampilan keyboard, dan teknologi Bluetooth yang lebih canggih. Selain fitur terbaru, kabarnya Kit Kat dengan versi 5.0 bahkan bisa berjalan dengan baik pada perangkat berkekuatan 512 MB pada RAM.

Kabar lain mengatakan, Android juga bekerja sama dengan Linux 3.8 untuk menurunkan lahan RAM. Langkah ini diupayakan Google agar Kit Kat juga bisa bekerja dengan baik untuk ponsel Android yang lebih 'tua' dan berbagai perangkat Android lainnya.  

"Itu adalah tujuan kami agar semua orang bisa mendapat pengalaman Android yang menakjubkan ini," kata pihak Google, Senin, 7 Oktober 2013. 

Dari hasil screenshot pada situs 9to5google.com, tampilan Android Kit Kat terlihat lebih
berwarna, dengan animasi API baru, dan notifikasi wigdet lebih dinamis. Kabarnya, pengguna juga diberi kebebasan untuk mengatur sendiri tampilan menu dan warna latar pada Android Kit Kat 4.4 ini.

Soul-Samsung mengonfirmasi pembaruan sistem operasi Android di beberapa perangkatnya. Samsung Galaxy S4, S3, Note 2, dan Galaxy Mega akan menggunakan Android KitKat.
Dokumen internal perusahaan Samsung Mobile yang berisi mengenai keterangan pembaruan sistem operasi bocor ke internet. Dalam bocoran itu dijelaskan beberapa ponsel Samsung kelas atas sudah bisa meng-update sistem operasi Android Jelly Bean 4.3 menjadi Android KitKat 4.4.
Namun kapan waktu pembaruan tersebut belum diketahui secara pasti. Dokumen yang bocor hanya memastikan konfirmasi kehadiran Android KitKat pada perangkat disebutkan di atas ditambah dengan Galaxy Note 3 dan Galaxy S4 mini. Demikian seperti dilansir dari Softpedia, Rabu (9/10/2013).
Bagaimana dengan smartphone Samsung kelas menengah? Sampai saat ini belum ada keterangan untuk pembaruan sistem operasi di perangkat mid-end pabrikan Samsung yang membanjiri pasaran seluruh dunia. Yang pasti para pengguna ponsel Samsung harus menunggu waktu untuk menanti pembaruan Android KitKat di perangkatnya. (amr)